APA SIH TEKNIK INDUSTRI ITU..??

TEKNIK INDUSTRI ESA UNGGUL

 

Teknik Industri adalah bidang ilmu yang mempelajari bagaimana mengoptimalisasi kegiatan manusia seperti; produksi, pengelolaan dan ekonomi. Lulusan Teknik Industri nantinya bertanggungjawab atas optimalisasi praktis dari sistem produksi pabrik, proposal strategi, serta desain optimal manajemen perusahaan. Di jurusan Teknik Industri, kamu akan banyak melakukan penyelesaian masalah melalui pendekatan matematis.

KEUNTUNGAN KULIAH DI TEKNIK INDUSTRI
Apabila kamu menyukai teknik sekaligus manajemen, jurusan Teknik Industri bisa menjadi pilihan yang tepat.
Lulusan Teknik Industri dapat masuk ke industri jasa seperti keuangan, konsultasi, teknologi informasi, juga pelayanan masyarakat. Kamu akan dibutuhkan perusahaan untuk mengolah informasi. Mengingat perkembangan teknologi saat ini menuntut perusahaan untuk membuat engagement dengan konsumen.
Selain itu beberapa perusahaan membutuhkan lulusan Teknik Industri untuk memperkuat divisi Safety, Health, and Environment bersama dengan lulusan Teknik Sipil dan Kesehatan Masyarakat.

Mata Kuliah Jurusan Teknik Industri
Perencanaan dan Pengendalian Produksi, Rekayasa Produk, Pengendalian dan Penjaminan Mutu, Perancangan E-Business, Perancangan Tata Letak Perusahaan, Analisis dan Perancangan Perusahaan, Rekayasa Keselamatan Kerja, Standardisasi dan Penilaian Kesesuaian Kerja, Supply Chain Management, dll.

Prospek Kerja
Kamu bisa bekerja di perusahaan ataupun institusi lain dengan gaji yang kompetitif. Ketersediaan lapangan kerja sangat luas, dari industri kecil sampai industri besar. Para lulusan teknik industri bisa mengambil peran beberapa fungsi seperti divisi spesialisasi teknik industri, divisi produksi, divisi engineering, divisi perencanaan biaya, bahkan divisi HRD.

Gaji Sarjana Teknik Industri
Rp. 2.000.000 hingga Rp. 17.000.000 per bulan.

PROGRAM KELAS KARYAWAN Dan PASCASARJANA UNIVERSITAS ESA UNGGUL
kp.esaunggul.ac.id
Info Pendaftaran : 082311269864
Sumber Berita: www.esaunggul.ac.id

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*